• 16 Maret 2025 18:37

Satgas Preventif Subsatgas Ops Keselamatan 2025 Gelar Apel Kesiapsiagaan Kunjungi Loket Bus AKAP

Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap tertib berlalu lintas, Satgas Preventif (Subsatgas Pengaturan dan penjagaan) Operasi Keselamatan Toba 2025 melaksanakan Apel Kesiapsiagaan pada Senin (11/02/2025) pukul 08.00 WIB. Sampai selesai.

Kegiatan ini menyasar Loket Bus AKAP, Travel, Taksi, lokasi rawan pelanggaran, kemacetan, dan keramaian masyarakat di wilayah Hukum Polres Palas.

Personil yang melaksanakan Apel Kesiap siagaan ini dari Satlantas Bripka Bandaharo Harahap, SH, Samapta Bripda Jonathan Siramotan, dan personil Didhub Kabupaten Palas.

Subsatgas Pengaturan dan penjagaan Bripka Bandaharo Harahap, SH mengatakan, Melaksanakan pengaturan dan penjagaan dalam rangka operasi keselamatan toba 2025 di wilkum polres Palas

“Memberikan Penyuluhan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan berlalulintas di jalan raya serta Memberikan arahan kepada masyarakat adanya giat Operasi Keselamatan 2025″, ujar Subsatgas pengaturan dan penjagaan.

Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika, SIK., Melalui Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan, mengatakan, Satgas Preventif (Subsatgas Pengaturan dan penjagaan) Operasi Keselamatan Toba 2025 melaksanakan Apel Kesiapsiagaan Apel Kesiap Siagaan ini diawali mengunjungi loket Terminal Bus AKAP jalan Lintas Sibuhuan-Gunung Tua, guna melihat dan pengecekan kendaraan layak pakai, sehingga jika dalam perjalanan tidak terjadi kerusakan dan kecelakaan.

Sasaran dari Kegiatan ini adalah pengendara kendaraan roda dua (R2), roda empat (R4), dan roda enam (R6) yang melakukan pelanggaran kasat mata, seperti tidak memakai helm, melawan rambu lalu lintas, membonceng lebih dari satu orang, serta TNKB yang tidak sesuai spesifikasi teknis”.

Selain itu, petugas juga memberikan teguran dan edukasi kepada pengguna jalan agar lebih disiplin dalam berlalu lintas demi keselamatan bersama.

“Kegiatan Apel Kesiap Siagaan ini berlangsung dengan aman dan lancar. Diharapkan melalui Operasi Keselamatan 2025, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya mematuhi aturan lalu lintas semakin meningkat, sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan dan menciptakan lingkungan berkendara yang lebih tertib dan aman”. Tutup Bripka Ginda K Pohan. (Humas Polres Palas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *