• 16 Maret 2025 15:45

Bhabinkamtibmas Melaksanakan Pengecekan Putusnya Jembatan Gantung

Polres Padang Lawas Polsek Barumun Bhabinkamtibmas Bripka Zulkifli Hasibuan
Bersama dengan Camat Lubuk Barumun dan Asisten Tehnik PT. VAL Huta Lombang melaksanakan Pengecekan Putusnya Jembatan Gantung yang diakibatkan longsornya Pondasi Penahan Jembatan., Sabtu (26/10/2024)

“Pondasi Penahan Jembatan yang tergerus luapan aliran sungai Barumun saat curah hujan juga yang cukup tinggi di wilayah hukum Polsek Barumun Polres Palas di Desa Aek Lancat, Kecamatan Lubuk Barumun”Ujar Bripka Zulkifli Hasibuan

Kapolres Palas AKBP Diari Astetika, SIK., melalui Kapolsek Barumun Iptu Sakti K Harahap, SH, mengatakan, Pihak PT. VAL siap membantu pemerintah dalam pembangunan jembatan dan Pemerintah kecamatan siap kordinasi dengan Dinas PU Kabupaten Padang Lawas.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala desa Pagaran Malaka,Asisten Tehnik PT. VAL Huta Lombang.Bhabinsa Koramil 08 Barumun dan Masyarakat desa Aek Laccat Kec. Lubuk Barumun Kab. Padang Lawas.

Kasi Humas Iptu Arwansyah Batubara Mengatakan penyebab longsornya Pondasi Penahan Jembatan Itu akibat banjir yang terjadi sebelumnya dan arus sungai di bawah jembatan mengalir sangat deras terus menghantam pondasi jembatan.

“Kordinasi antara Perusahaan PT. VAL dan Dinas PU Kabupaten Palas akan dilaksanakan Hari Senin 28 Oktober 2024 dan Atas hasil dana yang dikumpulkan dari masyarakat dan pemerintah kecamatan dilakukan pekerjaan dengan menggunakan alat berat (Beco),”Ujarnya (Humas Polres Palas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *