KapolresPadang Lawas AKBP Diari Astetika S.IK yang di Wakilkan Waka Kompol Sugianto S.Pd, menghadiri kegiatan Safari Ramadhan 1445 H bersama Pemerintah Kabupaten Padang Lawas di Mesjid Raya Pir Trans V Kec Huragi Kabupaten Padang Lawas, Selasa (18/03/2025) malam
Kegiatan Safari Ramadhan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Ustadz Fauzan Nasution ., Forkopimda Kabupaten Padang Lawas,Kasat Binmas AKP Rahmad Saleh Nainggolan SH, Koramil 09 Sosa, Kapolsek Sosa AKP Mulyadi, para Kepala SKPD, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.
Kegiatan Safari Ramadhan tersebut merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Padang Lawas dalam rangka menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan meningkatkan keimanan di bulan suci Ramadhan.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Padang Lawas AKBP Diari Astetika S.IK melalui Waka Kompol Sugianto S.Pd menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Padang Lawas atas terselenggaranya kegiatan Safari Ramadhan ini. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan Ukhuwah Islamiyah antar sesama umat Muslim.
Kapolres Padang Lawas juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.
“Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai bulan penuh berkah dan ampunan dengan meningkatkan ibadah dan amal shaleh, kita juga harus bersama-sama menjaga keamanan serta ketertiban agar suasana Ramadhan tetap kondusif,” kata Waka Polres Kompol Sugianto S.Pd
Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyaluran bantuan dana hibah kepada Rumah Tempat Ibadah Mesjid Raya Pir Trans V di wilayah Kabupaten Padang Lawas.(Humas Polres Palas)